7/01/2010

Serabut Sosis Bakar

Ingin jajanan yang sehat dan higienis buat anak-anak..? cobain deh yang satu ini.
Kegiatan liburan sekolah anak hari ini diisi dengan membuat sosis bakar berserabut. Judul itu hanya karangan aku saja karena udah kebingungan sama judulnya. Anak-anak nagih terus minta dibuatkan makanan. Kebetulan ada sosis yang dibeli di hypermart jadi kepikiran bikin sosis bakar lagi seperti disaat  kumpul bareng ibu-ibu dan anak di Taman Kaswarina. Ide sosis dibalut telurpun muncul disaat melihat jajanan anak sekolahan. Kenapa gak coba bikin...? akhirnya dicoba juga dirumah, apalagi bikinan sendiri tentu lebih higienis dan sehat. Waah sosis belum jadi, pasukan children sudah datang.
Setelah matang, serbuu... anak-anakpun suka... Resepnya aku share dibawah....

Serabut Sosis Bakar 
Bahan:
- Sosis sandwich, potong 4 (aq pake merk bernardy, enak sih...)
- Saus barbeque
- Lada hitam
- Minyak olive oil/zaitun
- Telur dikocok, tambahkan sedikit air.
- Minyak goreng
Caranya:
- Campur dan aduk  saus barbeque, minyak zaitun, dan lada hitam.
- Masukan potongan sosis kebahan saus yang sudah dicampur tadi, biarkan selama 1jam lebih.
- Setelah dibiarkan selama satu jam lebih, tusukkan sosis kedalam tusukan sate. Bakar diatas pemanggangan atau teflon hingga matang.
- Ditempat terpisah: Kocok telur utuh yang sudah dicampur air. Ciprat-cipratkan kocokkan telur kedalam minyak panas menggunakan tiga tusukan sate atau garpu. Kemudian langsung digulung dan diputar-putar hingga terbalut. Kemudian angkat.
Selamat mencoba.

Tidak ada komentar:

7/01/2010

Serabut Sosis Bakar

Ingin jajanan yang sehat dan higienis buat anak-anak..? cobain deh yang satu ini.
Kegiatan liburan sekolah anak hari ini diisi dengan membuat sosis bakar berserabut. Judul itu hanya karangan aku saja karena udah kebingungan sama judulnya. Anak-anak nagih terus minta dibuatkan makanan. Kebetulan ada sosis yang dibeli di hypermart jadi kepikiran bikin sosis bakar lagi seperti disaat  kumpul bareng ibu-ibu dan anak di Taman Kaswarina. Ide sosis dibalut telurpun muncul disaat melihat jajanan anak sekolahan. Kenapa gak coba bikin...? akhirnya dicoba juga dirumah, apalagi bikinan sendiri tentu lebih higienis dan sehat. Waah sosis belum jadi, pasukan children sudah datang.
Setelah matang, serbuu... anak-anakpun suka... Resepnya aku share dibawah....

Serabut Sosis Bakar 
Bahan:
- Sosis sandwich, potong 4 (aq pake merk bernardy, enak sih...)
- Saus barbeque
- Lada hitam
- Minyak olive oil/zaitun
- Telur dikocok, tambahkan sedikit air.
- Minyak goreng
Caranya:
- Campur dan aduk  saus barbeque, minyak zaitun, dan lada hitam.
- Masukan potongan sosis kebahan saus yang sudah dicampur tadi, biarkan selama 1jam lebih.
- Setelah dibiarkan selama satu jam lebih, tusukkan sosis kedalam tusukan sate. Bakar diatas pemanggangan atau teflon hingga matang.
- Ditempat terpisah: Kocok telur utuh yang sudah dicampur air. Ciprat-cipratkan kocokkan telur kedalam minyak panas menggunakan tiga tusukan sate atau garpu. Kemudian langsung digulung dan diputar-putar hingga terbalut. Kemudian angkat.
Selamat mencoba.

Tidak ada komentar: